Program yang digunakan sebagai alat bantu ajar untuk anak TK B dengan materi utama yaitu Cinta Tanah Air. Materi yang disajikan meliputi; nama-nama rumah adat, lagu tradisional, pakaian tradisional, tarian tradisional, alat musik, dan makanan khas daerah di Indonesia yang ditampilkan berdasarkan wilayah pulau besar. Penyampaian materi disuguhkan dalam beberapa bentuk yaitu animasi, video, gambar/foto dan games sehingga memudahkan guru dalam menerangkan tentang tema tersebut sesuai dengan realita, dan meningkatkan minat serta rasa ingin tahu siswa untuk mempelajari tema tersebut. Game yang terdapat pada program ini adalah game menjodohkan, game menyusun puzzle,dan game tebak lagu. Selain itu anak juga dapat menyayikan lagu tradisional dari berbagai daerah mewakili pulau besar di Indonesia. Program ini bertujuan antara lain untuk membantu Guru dalam mengajar dan menghadirkan suasana sesungguhnya ke dalam kelas (berdasarkan tema), memberikan alternatif pembelajaran yang menyenangkan dan berkualitas, memudahkan Guru dalam hal evaluasi pembelajaran, serta meningkatkan konsentrasi dan minat siswa.