Program tutorial ini berisi penjelasan tentang konsep tekanan gas ideal, konsep hubungan antara suhu, energi kinetik, dan kecepatan partikel gas ideal, dan konsep teorema ekipartisi energi. Untuk lebih dapat membantu dalam pemahaman konsep, maka pada program tutorial ini akan ditunjukkan beberapa tampilan animasi. Untuk menguji kompetensi anda, program ini dilengkapi dengan tes pilihan ganda untuk mengukur kemampuan dalam memahami materi ini.